Kisah Nabi Yaqub AS dan Malaikat Maut


Nabi Yaqub as adalah cucu nabi Ibrahim as dari anaknya Ishaq as. Beliau memiliki anak bernama Yusuf as yang kemudian juga diangkat Allah SWT sebagai nabi.

Pada kitab Zahri Riyadh disebutkan bahwa nabi Yaqub pernah bersahabat dengan malaikan maut. Suatu ketika malaikat maut datang mengunjunginya. Nabi Yaqub bertanya kepadanya, “Hai malaikat maut, engkau datang sekadar mengunjungiku atau hendak mencabut nyawaku?”

Malaikat maut menjawab, “Aku hanya datang berkunjung.”

Lalu Yaqub berkata, “Aku mohon engkau mau memenuhi satu permintaanku.”

Malaikat maut bertanya, “Apakah permintaanmu itu?”

Yaqub berkata, “Bila ajalku telah mendekat, tolong Engkau beritahukan kepadaku.”

Malaikat maut pun berkata, “Baiklah, nanti akan aku kirimkan kepadamu dua atau tiga orang utusan.”

Ketika Yaqub sampai ajalnya, datanglah malaikat maut padanya. Dan sebagaimana biasanya Yaqub pun bertanya, “Apakah kamu hanya berkunjung atau hendak mencabut nyawaku?”

Malaikat maut menjawab, “Kali ini aku datang untuk mencabut nyawamu.”

Dengan keheranan Yaqub bertanya,  “Bukankah telah berjanji kepadaku akan mengirimkan dua atau tiga utusan?”


Malaikat maut pun menjawab, “Telah aku lakukan itu. Keputihan rambutmu setelah hitam sebelumnya, kelemahan tubuhmu setelah kuat sebelumnya, kebongkokan tubuhmu setelah tegak sebelumnya. Tidakkah engkau sadar bahwa semua itu adalah utusanku pada anak Adam sebelum ia mati?”

Utusan mana yang telah datang kepada kita?

Alhamdulillah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kisah Taubatnya Sang Pencuri Kain Kafan